Pages

Tuesday, November 18, 2014

Pasar & Teknologi di Indonesia


LENOVO-X86 IBM, SIAP KUASAI PASAR SERVER INDONESIA


Jakarta - Kabar terbaru baru saja saya dapatkan dari Lenovo yang kini sudah menuntaskan akuisisi terhadap lini bisnis server x86 milik IBM pada1 Oktober lalu. Maka dengan demikian, tidak hanya terbatas pada solusi dan produk, namun juga termasuk sumberdaya manusia dan development akan beralih ke divisi Enterprise Business Group (EBG) Lenovo, kecuali; layanan after service yang masih dibawah IBM.
    Dari artikel yang saya temukan, seperti yang disampaikan Vony Tjiu, Manajer EBG Lenovo Indonesia, dengan bergabungnya x86 IBM ke Lenovo maka Lenovo bakal bertindak sebagai Original Equipment manufacturer (OEM) untuk IBM dan reseller untuk produk-produk dari portopolio storage dan software IBM, produk–produk Linier Tape Open (LTO), IBM flash arrays, Smart Cloud, General Parallel System dan solusi computing. Dengan begitu maka Lenovo bisa menawarkan solusi yang komprehensif untuk data center pelanggan termasuk jasa pemeliharaan perangkat. Yang pastinya akan lebih menguntungkan pelanggan dong!
    Dalam artikel tersebut Vony mengatakan, “Peningkatan pertumbuhan penjualan x86 IBM sangat besar, posisi server kita di Indonesia saat ini sudah di peringkat dua dipasar enterprise dan nomer tiga di pasar dunia. dengan bergabung bersama Lenovo kini kita dapat memberikan end to end solution pada pelanggan yang akan memberikan dampak pada efisiensi cost TI perusahaan,”
    Sementara itu Sandy Lumy, Chief Operating Officer, Lenovo Indonesia menambahkan, “Dengan bergabungnya server x86 IBM ke lini bisnis Lenovo kita optimis dapat melakukan strategi “attack” di sektor enterprise di Indonsia di mana kami telah memiliki pondasi yang kuat dengan produk-produk Lenovo Think. Perpaduan jangkauan global, efisiensi dan keunggulan operasional, kualitas, inovasi dan layanan IBM yang legendaris akan menjadi keunggulan kopetitif bagi kami untuk menuju menjadi pemain utama baik di Indonesia maupun Worldwide.”
    Waah.. kalau begini, teknologi dunia semakin berkembang dong? Apalagi sekarang sudah marak banget gadget yang murah dan friendly user di pasaran. Eiitss... tapi jangan kesenangan dulu buat kalian yang merasa diuntungkan dengan gadget yang mudah digunakan dan harganya yang murah ini. Ini bukanlah semata-mata keuntungan. Inget ya, dibalik kelebihan pasti ada kekurangan. Begitu pula, semakin canggih teknologi yang kita gunakan, maka akan semakin mudah pula aktivitas kita yang semakin membuat kita merasa tak perlu tenaga lebih untuk melakukannya atau bisa dibilang, kita akan menjadi malas karenanya.
    Maka dari itu, jadilah pengguna dan pengikut teknologi yang pintar yaa kawan-kawan :)

Sumber: http://wartaekonomi.co.id/

No comments:

Post a Comment

 

Template by BloggerCandy.com | Header Image by Freepik